SmartKids dikelas Public speaking (ft. OKL)
OKL-Library.com Malaka | Berbicara di depan umum atau Public speaking itu merupakan suatu kewajiban yang harus dimiliki semua orang.
Harus banget dimiliki semua orang dari berbagai profesi. Memiliki skill Public speaking yang mumpuni, maka karir semakin cerah dan masa depan pun pasti gilang gemilang.
Berbicara didepan umum atau Public speaking ini tidak hanya merupakan sebuah bakat dari sejak lahir, namun sebenarnya bisa di latih.
Kegiatan untuk pengembangan diri, bermain, seru-seruan serta menumbuhkan rasa percaya diri bareng mentor yang sudah berpengalaman di bidang Public speaking.
Menumbuhkan kepercayaan diri ini sangat penting di ajarkan ke SmartKids sejak dini sehingga mereka semakin pede berbicara di depan umum.
Program Public speaking di Komunitas OKL Street Library tidak hanya untuk mengajarkan SmartKids berbicara didepan umum, namun juga mengasah kemampuan SmartKids untuk memiliki jiwa kepemimpinan, belajar bekerja sama teman sebaya, serta mengajak SmartKids untuk belajar bersosialisasi.
Seperti pada kelas Public Speaking edisi Jumat (24/09/2021) di ruang terbuka komunitas OKL Street Library di Tahak Debunaruk, Desa Railor, Malaka-Nusa Tenggara Timur. SmartKids mendapatkan kesempatan menarik untuk belajar dasar-dasar Public speaking seperti menceritakan buku favorit, pengalaman piknik bersama keluarga serta kegiatan di sekolah.
SmartKids belajar kerjasama tim di kelas Public Speaking (ft. OKL)
SmartKids tidak hanya menceritakan pengalamannya, bahkan belajar untuk bersosialisasi dengan teman sebaya, bermain, bernyanyi dan melakukan kegiatan positif untuk meningkat kan kepercayaan dirinya.
Kelas Public speaking ini ditemani Kaka Okto sebagai mentor, untuk menginspirasi SmartKids sehingga dalam masa pertumbuhannya, SmartKids sudah memiliki kemampuan berbicara didepan umum yang mumpuni untuk meningkatkan kesuksesan karirnya kelak.
Bagaimana SmartKids, setelah tahu teknik berbicara sederhana dari Kaka Okto, makin percaya diri berbicara di depan umum bukan? Nah biar makin pede, ikuti terus kelas Public speaking setiap hari Jumat mulai pukul 15:00 WITA hingga selesai.
SmartKids praktik berbicara di depan umum (ft. OKL)
Mau dong ikuti jejak SmartKids yang sudah bergabung di SmarTastic Kids and Teens club? Ayo bergabung, dan belajar bareng teman sebaya di kelas Public speaking yang diadakan komunitas OKL Street Library. Kelas yang dikemas dengan sangat menyenangkan, santai dan suka cita khusus untuk SmartKids yang ada di Aintasi-Malaka.
Jangan kwatir SmartKids, kelas tidak dipungut biaya karena berbasis kegiatan sosial. Apalagi ditemani mentor-mentor yang berpengalaman dan Kompoten dibidangnya, yang berlandaskan pada nilai luhur Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika.
Belajar bareng, seru-seruan bareng, bermain bareng sambil baca buku yang tersedia biar makin pandai, pinter dan cerdas.
Pokoknya OKL Street Library; we share Literacy, Education and Knowledge.
Bergerak dan beraksi sosial bersama melalui literasi untuk Indonesia Bertumbuh, Indonesia Tangguh. (By OKL)